Peta Wilayah dengan Judul Sengata, dibuat oleh US Army - Army Map Service (AM) dikompilasi pada 1961 dengan pengumpulan data tahun 1957, memuat wilayah Bontang pada skala 1:250.000. Peta ini sendiri merupakan serial Peta Wilayah Indonesia, dengan registrasi peta NA 50-15 (Zona 50N UTM).
Selain Bontang, peta ini banyak memuat wilayah Sengata (Kabupaten Kutai Timur saat ini). Pada peta tampak toponimi pulau-pulau sekitar Bontang dan gugus coral yang ikut terpetakan. Meski demikian tidak tampak toponimi yang spesial untuk Bontang-nya sendiri.
Peta dalam format JPEG-Original Scan ( 5000 × 3788 pixels, 400px/inch, RGB 8bit, 2.9MB), dapat didownload dengan format JPG-Fullsize.
Post new comment